Tips membuat goreng hemat ala-ala resto

Nasi goreng merupakan hidangan nasional Indonesia yang populer karena
kesederhanaan bahan, waktu memasak singkat , dan rasa autentik ala warung,
bahkan nasi goreng adalah menu favorit presiden saat ini loh.

Panduan ini menyajikan instruksi langkah-demi-langkah berbasis prinsip
penulisan teknis yang jelas dan terperinci agar mudah untuk di tiru oleh sang
pembaca, Tujuan nya untuk menghasilkan nasi goreng restoran-level di rumah
dengan biaya Rp20.000/2 porsi,cocok nih untuk mahasiswa kaya saya gini,atau buat
ibu rumah tangga yang mager,bingung mo bikin menu sarapan apa untuk
suaminya..yuk kita gass…

Oke pertama-tama kita sediakan dulu bahan-bahan nya,disini saya akan
menyiapkan bahan-bahan yang biasa saya gunakan untuk membuat nasi goreng
versi saya ya,klo kalian ingen menambahkan bahan-bahan pelengkap lain nya yang
sesuai dengan selera kalian tidak apa-apa,yang penting bahan yang inti dari proses
ini adalah nasi putih ya guys karna tanpa nasi tidak akan menjadi nasi goring.!!!!

Nasi putih dingin 400g (2 piring)

Telur 2 butir

Ayam/udang (ga pake juga gpp) 150g, iris tipis

Bumbu halus (bawang putih 2) bawang merah 2, cabai rawit 2

Sayur (wortel, pokcoy/kol) 100g, iris

Kecap manis, 2 sdm (sesuai selera ya)

saus tiram, 1 sdm

garam, 2 sdm (sesuai selera ya)

merica bubuk ½ sdt (sesuai selera ya)

Minyak goreng, daun bawang, 4 sdm + tabur
bawang goreng

Jangan lupa juga siapkan alat-memasaknya. Wajan besar, spatula, pisau,
blender/ulek, kompor gas.
Nah guys bila semua sudah di siapkan, mari kita mulai prosedur memasakanya,
perhatikan langkah demi langkah nya.

  1. Persiapan bumbu.
    Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai. Panaskan wajan dengan api
    besar + 4 sdm minyak
  2. Memasukan campuran protein dan sayuran masak sekitar 3 menit.
    Orak-arik telur hingga setengah matang. Tambah ayam/udang hingga
    matang, lalu sayur hingga Layu.
  3. Masukan Nasi,(Proses intregasi nasi dengan bumbu kurang lebih 7 menit ya
    guys). Masukkan nasi dingin, kecap, saus, garam dll. Aduk rata dengan gerakan “toss”
    cepat hingga kering & berwarna.
  4. Penyajian.
    Sajikan dengan menaburkan bawang goring,sayuran segar dan kerupuk,Selesai
Photo Di ambil dari Google Image

ALur nya kaya gini ya guys :
Start → Panaskan minyak + tumis bumbu → Orak telur + protein → Tambah sayur
→ Masuk nasi + bumbu → Aduk api besar → Tabur → Sajikan → End.
Selamat mencoba…!!

Dengan demikian, panduan ini tidak hanya menyajikan resep nasi goreng
praktis, semoga tips ini bis amenjadi inspirasi terutama untuk anak-anak kost
yang harus hidup hemat. Implementasikan langkah-langkah ini untuk hasil
optimal, dan dukung UMKM lokal melalui produksi konten sederhana seperti
ini. Terima kasih atas perhatiannya—mari praktikkan dan evaluasi sendiri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *